Rabu, 30 Juni 2021

Juni Kelabu

30 Juni 2021 ....


Penghujung bulan yang teramat menyakitkan 
Ketika segala usaha yang telah dilakukan ternyata tak pernah dianggap
Ketika kehadiranmu hanya menjadi beban 

Do'a, usaha dan segala upaya telah dilakukan 
Namun ketika takdir belum berpihak, mau bagaimana lagi
Apa mereka tidak percaya, jika Tuhan dan semesta masih belum mengizinkan 
Kita sebagai manusia bisa apa?

Usia yang kian bertambah, jiwa yang terkadang merasa sepi 
Berharap sosok itu menjadi penyempurna
Namun, aku bisa apa? 

Pernahkah rasanya dipatahkan? 
Pernahkah bagaimana rasanya disalahkan?
Pernahkah , kamu ada namun dianggap tak ada? 

Ya ....
Hanya mereka yang pernahlah yang tahu bagaimana rasanya 
Hanya mereka lah, orang - orang yang kuat 
Tersenyum meski hati sedang terluka 

Iya ....
Dia sedang tidak baik-baik saja 
Ada beban yang teramat berat dipikul
Ada banyak hal yang berkecamuk di pikiran

Tidak minta untuk dikasihi 
Hanya saja berhentilah untuk bertanya kapan?
Kapan ?
Pertanyaan yang menyatakan tentang waktu
Bukankah waktu tak pernah ada yang tahu 

Senja akan selalu datang , matahari akan selalu terbit 
Bukankah hujan tidak selamanya menceritakan tentang kesedihan

Juniku ....
Semoga ini tidak terulang lagi .... 
Semoga segala hal baik akan datang ... 
Aamiin .... 

0 komentar:

Posting Komentar

By :
Free Blog Templates